Cari Blog Ini

Senin, 30 September 2024

Bagaimana Memilih Karet Untuk Backhand pada Tenis Meja?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Karet menjadi salah satu topik diskusi paling menarik bagi sebagian pemain tenis meja. Pasalnya, banyak jenis karet dan kegunaannya yang berbeda, sehingga kita harus jeli dalam memilih karet baik untuk backhand maupun forehand.

Memilih karet untuk backhand tidak sama dengan karet untuk forehand. Setiap pemain mempunyai kemampuan bermain yang berbeda-beda, sehingga kebutuhan jenis karetnya juga berbeda antara pemain satu dan lainnya.

Pada umumnya, pukulan forehand lebih keras dan lama dibanding pukulan backhand yang lebih pendek dan cepat

Untuk forehand, banyak pemain memilih karet yang hard atau sangat keras, atau karet China yang memiliki putaran banyak. Alasannya karena pada sisi forehand pukulannya bisa sangat keras. Dalam melakukan pukulan forehand kita dapat memukul sambil memutar seluruh badan untuk menghasilkan pukulan penuh tenaga. 

Sedangkan pada backhand, kita biasanya hanya bisa melakukan pukulan  di depan tubuh saja. Jadi, pukulan backhand jauh lebih pendek, dan lebih lemah dibandingkan pukulan forehand.

Baca juga: Karet apa yang cocok untuk permainan kita?

Itulah yang menjadi alasan mengapa pada sisi backhand harus bermain dengan karet yang lebih lembut (sedang), karena karet yang terlalu lunak akan membuat bola keluar dari posisi bawah dan karet yang terlalu keras membuat bola sulit diputar.

Jika ditanya berapa kekerasan optimal karet untuk backhand? Tentu ini tergantung dari seberapa keras pukulan backhand pemain tersebut. Pemain profesional lebih cenderung memakai karet yang sangat keras, sedangkan pemula memakai karet yang lebih lembut.


Semangat sehat dan salam 🏓


Rabu, 25 September 2024

Manfaat Pisang Pada Stamina Pemain Tenis Meja

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 



Tenis meja merupakan olahraga bola kecil yang menuntut pemainnya untuk bergerak cepat dan lincah jika tidak mau dengan mudah kehilangan poin. Untuk mewujudkannya pemain membutuhkan stamina yang prima selama pertandingan.

Sebelum memulai pertandingan, banyak atlet memilih untuk ngemil atau mengkonsumsi buah pisang. Bukan tanpa alasan, karena buah pisang kaya manfaat yang sangat baik bagi stamina sang atlet.

Baca juga: Cara meningkatkan stamina tenis meja

Salah satu buah yang memiliki banyak kandungan gizi yang baik adalah pisang. Pisang memiliki kandungan karbohidrat, gula, kalium, mineral, hingga vitamin C, sehingga sangat bagus sebagai salah satu sumber energi untuk para atlet.

Kalium yang terkandung dalam buah pisang memiliki manfaat dalam berbagai fungsi tubuh seperti pergerakan otot, regulasi kadar air dalam tubuh, dan mencegah kram, menjaga tekanan darah dan fungsi saraf.

Kandungn karbohidrat dan gula pada pisang dapat memberikan energi tambahan untuk menjaga konsentrasi tetap tajam selama pertandingan.

Menurut penelitian, makan pisang sebelum dan selama pertandingan dapat meningkatkan kinerja atlet. Para peneliti dari Apparalchian State University ini menemukan bahwa waktu kinerja atlet sekitar 5 persen lebih cepat ketika mereka mengonsumsi pisang dibandingkan hanya minum air mineral.

Jika dikonsumsi setelah latihan, buah pisang dapat membantu mengisi kembali simpanan glikogen pada otot, sehingga membantu pemulihan dengan cepat dan mengurangi nyeri otot. Kandungan gula alami pada pisang juga dapat memulihkan tingkat energi setelah latihan.

Baca juga: Hindari kelelahan berlebih (fatigue)

Tidak hanya atlet tenis meja, atlet cabang olahraga lain juga memfavoritkan konsumsi buah pisang karena sifatnya yang mudah dicerna dan kaya manfaatnya tersebut.


Semangat sehat dan salam 🏓





Selasa, 24 September 2024

Seberapa Penting Sepatu Tenis Meja Terhadap Resiko Cidera Kaki?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Dalam menjalani aktivitas olahraga termasuk tenis meja, kita disarankan untuk mengenakan sepatu atau alas kaki. Olahraga tertentu seperti yoga atau pilates memang tidak perlu menggunakan alas kaki. Seberapa penting sepatu tenis meja terhadap resiko cidera kaki?

Selain agar kita bisa bermain tenis meja dengan lebih nyaman, sepatu juga berguna untuk melindungi kaki dari berbagai hal yang mungkin saja bisa melukainya. 

Beraktifitas tanpa alas kaki atau sepatu mempunyai efek yang menyehatkan layaknya terapi, sehingga bisa membuat aliran darah menjadi lebih lancar, mengurangi pembekuan dan pengentalan darah yang merupakan penyebab utama penyakit jantung. Walau demikian harus berhati-hati, karena bisa saja kaki menginjak batu tajam yang bisa melukai kaki.

Bagaimana dengan tenis meja? Gerakan tidak teratur pada tenis meja menuntut kaki bergerak lincah mengejar bola ke depan, ke belakang, ke samping, bahkan gerakan melompat. Gerakan tersebut beresiko terjadinya gesekan kaki dengan lantai, sehingga mengenakan sepatu saat bermain sangat disarankan agar terhindar dari cidera.

Gerakan tidak teratur dan banyaknya hentakan kaki saat bermain tenis meja dan jika tidak mengenakan sepatu bukan tidak mungkin akan ada pembuluh darah menjadi rusak, hal ini dapat berakibat kaki akan terasa nyeri dan mudah keseleo.

Dampak lain jika bermain tenis meja tidak mengenakan sepatu, kulit kaki akan menebal atau kapalan. Sebagai respon tubuh untuk melindungi diri dari kerusakan, kapalan yang muncul pada kaki tentu akan membuat tidak nyaman, bahkan mengganggu saat berjalan.

Baca juga: Cara memilih sepatu tenis meja

Tanpa mengenakan sepatu saat bermain tenis meja, kaki tidak memiliki pelindung. Hal ini berbahaya bagi kaki saat bergerak tak beraturan. Tetaplah mengenakan sepatu sebagai usaha mengurangi resiko cidera kaki. Jangan sembarangan sepatu, tetapi kenakanlah sepatu yang sesuai untuk bermain tenis meja.


Semangat sehat dan salam 🏓






Jumat, 20 September 2024

Mengapa Tenis Meja Tak Sepopuler Cabang Olahraga Lain?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Tenis meja merupakan cabang olahraga yang sudah lama dikenal di Indonesia. Namun popularitasnya jauh tertinggal dari cabang olahraga lainnya seperti sepakbola maupun bulutangkis.

Penyelenggaraan turnamen tenis meja menjadi upaya lebih mengangkat derajat olahraga yang satu ini. Terkadang area publik seperti mall menjadi pilihan penyelenggara. Bukan tanpa alasan, penyelenggaraan turnamen tenis meja di tempat umum berpeluang ditonton oleh lebih banyak orang sehingga dapat meningkatkan ketertarikan menyaksikan pertandingan dan bukan tidak mungkin akan menumbuhkan minat untuk menekuni olahraga tenis meja. 

Memang terlalu mengawang-awang untuk menargetkan tenis meja bisa menandingi popularitas sepakbola atau bulutangkis di Indonesia. Tetapi yang lebih penting adalah bagaimana agar tenis meja  bisa lebih menarik sehingga semakin banyak penonton. Dengan banyaknya turnamen yang diselenggarakan, akan sangat membantu promosi olahraga yang satu ini.

Kesenjangan kualitas antar pemain menjadikan tenis meja seringkali kurang menarik untuk ditonton, karena bola sangat cepat mati dan jarang terjadi rally panjang. Penghitungan rally poin 11 juga menjadikan pertandingan tenis meja berjalan relatif cepat selesai. Drama dan ketegangan yang dirasakan di cabang lain kurang muncul di cabang tenis meja. 

Perlu adanya kajian dan langkah terobosan untuk membuat tenis meja lebih menarik ditonton dan bisa mengundang lebih banyak lagi penonton. Tenis meja butuh tokoh dan figur yang mampu mempopulerkan dan mengangkat derajat tenis meja lebih tinggi. 

Baca juga: Ini bukan sekedar pingpong

Dibalik kurang populernya tenis meja, masih banyak kelebihan dari olahraga yang satu ini, salah satunya adalah silaturahmi tanpa batas antar pemain yang terbilang solid jika dibandingkan cabang olahraga lain. Para pemain penghobi sangat menjaga pertemanan dengan rasa kekeluargaan. Semoga di elit induk organisasi juga demikian adanya, sehingga tujuan memajukan dan mempopulerkan tenis meja semakin mudah untuk direalisasikan.


Semangat sehat dan salam 🏓


Selasa, 17 September 2024

PTM Putra Kebumen, Menyala!

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




PTM Putra Kebumen merupakan perkumpulan tenis meja yang pemainnya adalah putra daerah asal Kebumen yang ada di perantauan (Jabodetabek+Karawang). PTM Putra Kebumen, menyala..!

PTM Putra Kebumen Jabodetabek terdiri dari Koordinator Wilayah/ Korwil Jakarta, Korwil Bogor+ Depok, Korwil Tangerang dan Korwil Bekasi + Karawang. PTM Putra Kebumen rutin mengadakan kegiatan pertemuan/ kopi darat (kopdar) antar Korwil  setiap tahunnya. Dan tahun ini, 15 September 2024 di GOR Richas Bekasi adalah Kopdar Putra Kebumen yang ke-7.

Baca juga: Kopdar PTM Putra Kebumen ke-2 di Bekasi

Baca juga: Kopdar PTM Putra Kebumen ke-3 di Tangerang

Baca juga: Kopdar PTM Putra Kebumen ke-4 di Depok

Baca juga: Kopdar PTM Putra Kebumen ke-6 di Cikarang

Kopdar pertama di Bekasi dan ke-6 di Jakarta belum terdokumentasi. 

Pada Kopdar Putra Kebumen ke-7 ini diadakan turnamen dengan balutan silaturahmi dan kekeluargaan. Turnamen dalam rangka Kopdar kali ini menghasilkan para juara:

1. Ipank

2. Kusno Udi

3. Iswan

3. Tugino

Selamat kepada para juara dan panitia mengucapkan terimakasih kepada Allah SWT, semua peserta dan donatur atas support dan partisipasinya sehingga acara Kopdar Putra Kebumen ke-7 berjalan dengan lancar dan sukses. Dan jadwal Kopdar yang akan datang akan diselenggarakan di Korwil Tangerang.

Kumpulan foto rangkaian kegiatan Kopdar Putra Kebumen ke-7:















Dari hobi yang sama ternyata bisa mempertemukan dan mempersatukan putra daerah di perantauan. Semoga PTM Putra Kebumen kedepannya semakin solid dan bermanfaat baik bagi anggotanya maupun masyarakat pada umumnya. Makin hari kian bertambah anggotanya. PTM Putra Kebumen menyala..


Semangat sehat dan salam 🏓





Jumat, 13 September 2024

Ketebalan Spons dan Pengaruhnya Terhadap Pukulan Tenis Meja

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Tenis meja merupakan olahraga yang membutuhkan blade/ bet sebagai alat pemukul bola. Material kayu, karet, spons, serat karbon menjadi satu kesatuan sebagai alat pemukul yang dinamakan bet.

Bet harus bisa memantulkan bola ke meja lawan, dan setiap pemain mempunyai selera berbeda atas pantulan bolanya, disesuaikan dengan karakter bermainnya. Dan tahukah kalian jika pantulan bola banyak dipengaruhi oleh spons yang melapisi kayu?

Spons berfungsi seperti efek trampolin dan mempunyai ketebalan yang berbeda-beda. Jika kalian bingung tentang ketebalan yang harus dipilih, spons 1.9 mm selalu merupakan pilihan secara umum.

Semakin tebal spons akan semakin memberikan pengaruh terhadap putaran lebih banyak, karena bola akan tenggelam jauh ke dalam lapisan spons yang meluncur keluar dengan kecepatan luar biasa dan putaran yang meningkat. Sedangkan semakin tipis spons akan semakin kurang "kenyal" dan terasa keras, karena bola pada umumnya akan tenggelam ke permukaan kayu, sehingga berpengaruh menghasilkan putaran dan kecepatan yang lebih sedikit.

Baca juga: Bagaimana cara memilih spons bet tenis meja?

Karet dengan spons tebal biasanya dipakai oleh pemain dengan karakter menyerang, karena spons tebal mempunyai daya lenting tinggi, sehingga mempunyai pengaruh terhadap daya luncur, kecepatan dan putaran bola yang maksimal. Sedangkan pemain bertahan sebaliknya, biasanya memakai karet dengan spons yang lebih tipis, bahkan ada juga yang tanpa spons (OX) seperti yang sering kita jumpai pada pemain berkaret bintik panjang.

Baik spons tebal maupun tipis mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kontrol terhadap bola adalah yang paling menonjol, dimana semakin tipis spons akan semakin mempunyai kontrol yang lebih baik. Tetapi tidak selalu begitu, karena keterampilan pemain menjadi faktor penentu dalam penguasaan sebuah alat, termasuk pada tebal tipisnya spons karet tenis meja.


Semangat sehat dan salam 🏓




Selasa, 10 September 2024

Apakah Cara Mengukur Kemampuan Bermain Tenis Meja Bisa Dengan Sparing?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Bertanding merupakan suatu cara pemain tenis meja membuktikan atau mengetahui kemampuan dirinya. Begitu juga dengan ajang uji coba atau sparing, sangat bermanfaat untuk mengukur kemampuan bermain. Sparing sangat penting sebagai simulasi sebelum turun ke pertandingan sesungguhnya.

Sparing berarti latihan bertanding dengan pihak lain, dengan tujuan untuk meningkatkan dan memperbaiki kemampuan atlet, membiasakan pemain ada dalam iklim kompetisi yang sebenarnya serta membentuk mental pemain menjadi lebih percaya diri dan percaya pada kemampuannya.

Perlu dicatat, sparing harus dilakukan dengan perencanaan matang sesuai dengan program pembinaan pemain. Lawan harus dipilih dengan benar untuk meningkatkan kemampuan para pemain, baik dari aspek skill maupun pengalaman bertanding.

Bagi pemain, sparing mempunyai beberapa manfaat:

1. Sparing dapat membantu pemain dalam upaya meningkatkan kemampuannya sebelum terjun di pertandingan sesungguhnya. Hal ini mencakup berbagai aspek, termasuk lingkungan, peraturan pertandingan, dan tekanan mental.

Dengan melakukan sparing, pemain menjadi lebih percaya diri dengan kemampuannya dan  menjadi lebih siap saat menjalani kompetisi atau pertandingan yang sebenarnya. 

2. Sparing dapat menempa mental pemain dari berbagai tekanan saat bermain. Dengan demikian terbentuklah karakter pemain yang tangguh dalam menghadapi berbagai tekanan dalam pertandingan.

3. Kemampuan pemain juga dapat diukur dengan sparing, apakah ada yang masih perlu ditingkatkan atau dipertahankan.

5. Pada pertandingan yang sesungguhnya, pemain harus menerapkan strategi dan juga keterampilan yang telah dipelajari saat sparing. 

6. Motivasi untuk berprestasi pemain juga dapat ditingkatkan dari menjalani sparing. Motivasi juga memiliki peranan yang penting untuk mewujudkan prestasi yang gemilang selain fisik, teknik, dan taktik dengan penguasaan yang baik juga.

Baca juga: Konsep dan manfaat sparing partner pada tenis meja

Menimba pengalaman dari sparing sangat dibutuhkan, pemain tenis meja dapat melakukan evaluasi setelahnya dan dapat memperbaiki bagian mana yang masih kurang dan perlu ditingkatkan.


Semangat sehat dan salam 🏓




Jumat, 06 September 2024

Kesalahan Umum dalam Tenis Meja dan Cara Memperbaikinya



Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Selain sulit, tenis meja juga merupakan olahraga yang paling menantang, baik secara fisik maupun mental. Kesalahan umum dalam tenis meja seringkali tak disadari oleh pemain, lantas bagaimana cara memperbaikinya?

Untuk menguasai permainan tenis meja, pemain harus meningkatkan kemampuan di berbagai bidang jika ingin berkembang. Tidak mudah memang, kesalahan demi kesalahan akan selalu menghalangi tujuannya.

Apa saja kesalahan yang umum terjadi dan bagaimana solusi praktisnya?

Tidak memiliki sikap yang baik

Setiap pemain Tenis Meja harus melatih sikapnya, baik di luar maupun di dalam sesi bermain. Bijaksana dalam menyikapi setiap kekalahan, karena tujuan utama pemain penghobi adalah bersenang-senang. Ketika Tenis Meja tidak lagi tentang bersenang-senang dan mulai berputar di sekitar kemenangan, mungkin sudah waktunya untuk mundur selangkah kembali kepada tujuan utama kita bermain tenis meja agar tidak mengalami frustasi. Menendang meja, melempar bet adalah contoh pelampiasan rasa frustasi.

Cara terbaik untuk mengatasi hal ini adalah dengan tidak memberikan target diluar kemampuan. Nikmati saja permainannya dan buatlah permainan menjadi menyenangkan.

Salah membaca bola 

Sebagian besar pemain tenis meja kehilangan poin berasal dari kesalahan dalam menilai bola. Baik kesalahan dalam membaca servis, pukulan yang terlalu jauh, atau pukulan yang nyangkut net, semuanya terjadi akibat kesalahan dalam membaca bola, baik arah maupun putarannya.

Sangat penting bagi pemain tenis meja untuk memperhatikan arah bola yang datang ke arah kita. Kita harus menganalisis jumlah putaran, kecepatan, dan kedalaman bola dalam waktu yang singkat. Otak kita akan secara otomatis merespons menentukan jenis pukulan apa yang tepat digunakan. Terlambat sepersekian detik saja maka akan berpengaruh terhadap kualitas pukulan yang dihasilkan.

Tidak melakukan pemanasan dan peregangan

Kita tahu betapa pentingnya melakukan pemanasan sebelum bermain olahraga apa pun dan melakukan peregangan setelah selesai, termasuk olahraga tenis meja. Banyak pemain tenis meja yang mengabaikannya, dan ini adalah kesalahan besar.

Pemanasan sebelum bermain memastikan kesiapan kita untuk aktivitas fisik. Selain untuk mencegah cidera, pemanasan juga mengalihkan aliran darah ke persendian dan otot, meningkatkan suhunya dan mengurangi stres pada tubuh (terutama jantung).

Peregangan sebelum bermain tenis meja akan membuat kita lebih fleksibel dan melepaskan ketegangan pada otot, sehingga mengurangi resiko cedera. Sedangkan peregangan sesudah latihan berguna untuk mempersingkat waktu pemulihan otot. Kita akan merasa jauh lebih baik setelah bermain jika melakukan peregangan dibandingkan jika tidak melakukannya.

Memukul bola terlalu keras

Memukul bola terlalu keras seringkali mengakibatkan bola melambung jauh. Pendapat bahwa pukulan tercepat atau terkeras adalah yang terbaik tidak sepenuhnya benar. Jauh lebih penting untuk berpikir tentang permainan secara strategis dan memanfaatkan kelemahan lawan.

Tidak memiliki strategi

Banyak pemain yang bertanding tanpa rencana. Ini adalah salah satu kesalahan terbesar yang dapat dilakukan pemain.

Saat akan bertanding, kita harus melakukannya dengan rencana permainan. Jika tidak, kita tidak akan tahu apa yang ingin kita lakukan. Dalam setiap pertandingan, kita ingin bermain sesuai dengan kekuatan yang kita miliki..

Jika poin yang kita peroleh tidak memiliki pola yang jelas, itu berarti kita tidak cukup memanfaatkan kekuatan kita, dan kita harus memikirkan taktik khusus.

Pukulan terlalu panjang dan tidak efisien 

Jika kita mempunyai keinginan memukul lebih keras akan cenderung menghasilkan pukulan yang terlalu panjang dan keluar dari meja. Kesalahan umum seperti ini seringkali dilakukan oleh pemain pemula.

Kecepatan ayunan pukulan dalam tenis meja tidak terlalu penting, selain  akselerasi. Pemain dituntut untuk mampu berakselerasi secara eksplosif pada saat yang tepat. 

Akselerasi pukulan dapat dilakukan dengan dengan menekuk lengan bawah secara eksplosif dan menggunakan pemindahan berat dari kaki dan pinggul pada saat terjadi kontak bola. Seluruh tubuh harus bekerja sama untuk berakselerasi pada saat yang tepat.

Baca juga: 6 langkah meraih prestasi tenis meja

Tentu, untuk menghasilkan semua itu tidak bisa dengan cara yang instan, berlatih dan mengulang-ulang gerakan secara konsisten akan banyak membantu mengurangi kesalahan-kesalahan yangbtidak perlu.


Semangat sehat dan salam 🏓

Rabu, 04 September 2024

Seberapa Penting Permainan Rally dalam Tenis Meja?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Istilah rally dalam tenis meja berarti masing-masing pemain berusaha mempertahankan posisi bola tetap dalam posisi tidak mati selama mungkin dengan menghindari bola nyangkut di net ataupun keluar (out). 

Pernahkah kita bertanya pada diri sendiri, seberapa penting rally pada permainan tenis meja? Memenangkan rally membuka peluang perolehan poin dan menjadi suntikan adrenalin.

Mempertahankan bola agar tidak mudah mati dalam tenis meja bukanlah hal mudah. Efek kecepatan dan putaran bola menjadi alasan mengapa hal itu terjadi. Bayangkan saja, setiap pukulan dimainkan selama 0,2 hingga 0,5 detik, atau sekitar 2 pukulan per detik.

Jika kita memperhitungkan statistik ini, kita harus bertanya pada diri sendiri, seberapa pentingkah melatih rally panjang saat latihan?  

Meningkatkan kemampuan teknik dasar menjadi hal penting untuk mengokohkan fondasi keterampilan dalam bermain tenis meja. Berlatih stroke dengan teratur dan konsisten dapat meningkatkan kestabilan pukulan. Selain stroke, kita harus memberikan perhatian ekstra pada servis dan pengembaliannya, lalu bola ketiga, keempat, dan kelima. Mengembangkan pukulan-pukulan dengan latihan stroke akan memungkinkan kita untuk melakukan pukulan berkualitas tinggi dari awal dan mempengaruhi sebagian besar permainan sesuai harapan kita.

Baca juga: Cara untuk meningkatkan keterampilan

Servis dapat dikembangkan dengan berlatih sendiri untuk penguasaan atas putaran, kecepatan, dan penempatan bola. Sedangkan pengembalian bola dapat dilatih bersama partner sebagai server.

Servis dan pengembalian bola merupakan teknik pukulan yang sama pentingnya untuk mengawali permainan. Keduanya harus dilatih, baik pukulan servis maupun pengembalian servis harus dikuasai dengan baik sebelum berlanjut ke permainan rally.

Beberapa pemain ada yang tidak suka dan tidak memiliki keterampilan rally yang hebat, tetapi akan ada saatnya keadaan menuntut kita untuk bermain rally. Jika kita gagal mengembangkan dasar rally dengan baik, maka kita akan mudah dikendalikan oleh lawan dan pada akhirnya kita akan kehilangan poin dan kalah.

Lantas seberapa penting penguasaan rally dalam tenis meja? Sama halnya dengan servis dan pengembalian servis, rally juga mempunyai peran yang sama penting dalam perolehan poin. Jika kedua pemain yang bertanding sama-sama mampu melakukan servis dan pengembalian yang baik, maka peran permainan rally akan menjadi sangat penting dalam menentukan hasil akhir pertandingan.


Semangat sehat dan salam 🏓



Senin, 02 September 2024

Karet Bintik Panjang Dilarang Dalam Pertandingan Resmi Tenis Meja

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat 




Tenis meja memang unik. Disamping putaran bolanya yang harus dipelajari, peralatannya (baca: bet) juga bermacam karakter. Sehingga bermain tenis meja membutuhkan keterampilan khusus dan kejelian dalam memilih peralatan yang akan digunakan.

Beragam karet yang bisa digunakan oleh pemain, salah satunya adalah karet bintik panjang atau Long Pips (LP). Namun sayangnya karet bintik panjang dilarang dalam pertandingan resmi tenis meja.

Lantas seperti apa syaratnya sehingga karet bintik panjang diperbolehkan dalam pertandingan resmi tenis meja?

Alat pemukul tenis meja (bet) mempunyai ukuran, berat dan bentuk beragam. Yang pasti, kayu/bet harus dilapisi karet di kedua sisinya, baik karet licin maupun bintik.

Jika karet bintik yang digunakan adalah OX (tanpa spons), maka ketebalan karet termasuk lapisan lem perekat tidak boleh lebih dari 2.0 mm. Dan jika menggunakan karet lapis (karet + spons) baik bintik maupun licin, maka ketebalannya tidak boleh lebih dari 4.0 mm sudah termasuk dengan lem perekat.

Syarat lainnya agar karet bintik boleh dipakai pada pertandingan resmi adalah kepadatan bintik/pips nya tidak kurang dari 10/cm2 dan tidak lebih dari 30/cm2. Selain itu ketebalan antara karet dan spons tidak boleh lebih dari 2mm.

Baca juga: Rahasia cara melawan karet bintik panjang

 Tuh, banyak syaratnya kan ajgar karet bintik panjang bisa ikut berlaga di pertandingan resmi? Ingat, untuk pertandingan resmi ya.. Untuk pertandingan/ turnamen penghobi dan kelas amatir lebih fleksibel dalam penerapannya. 


Semangat sehat dan salam 🏓