Cari Blog Ini

Minggu, 18 Juli 2021

Kopdar Pingpong Putra Kebumen se Jabodetabek ke-2

Kopdar Pingpong Putra Kebumen se Jabodetabek ke-2



Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat



Sebanyak 57 pemain tenis meja pada hari Minggu 29 November 2020 mengikuti kopdar Pingpong Putra Kebumen se Jabodetabek ke-2 di GOR Grand Pingpong Mustikajaya Bekasi Timur. Peserta terdiri dari pemain atau pecinta tenis meja/ pingpong asal kabupaten Kebumen yang tersebar di berbagai klub di Jabodetabek. 

Acara kopdar ini adalah sebagai ajang persahabatan dan silaturrahim bagi para pemain tenis meja yang berasal dari daerah yang sama, yaitu Kabupaten Kebumen. Kekompakan dan persaudaraan sangat terasa di acara ini. Walau beraroma kompetisi, namun nuansa kekeluargaan sangat terasa. Main bersama, makan bersama diselingi canda tawa dengan bahasa Jawa ngapak kental khas Kebumen membawa kami serasa sedang berada di tempat kelahiran.

Tak hanya main dan ngobrol bersama, kami juga melakukan penggalangan dana untuk membantu anak dari salah satu anggota PTM Putra Kebumen yang sedang sakit. Tidak seberapa jumlahnya, namun itulah salah satu bentuk kepedulian sesama anggota. Semoga yang sedang sakit lekas diberikan kesembuhan, dan kepedulian teman-teman semua mendapat pahala setimpal dari Allah. Aamiin.

Kedepan kita berharap kegiatan seperti ini akan tetap terlaksana dalam balutan kemasan yang semakin menarik dan bermanfaat bagi orang banyak.

Saya pribadi memberi apresiasi kepada panitia yang mempunyai ide dan gagasan menyelenggarakan acara kopdar seperti ini yang dikomandoi oleh Imam Bae. 

Semoga kita semua mendapat manfaat sehat dan silaturrahim. Sampai bertemu lagi di kopdar selanjutnya. Salam ngapak...ora ngapak ora kepenak.


Semangat sehat dan salam Pingpong

Tidak ada komentar:

Posting Komentar