Cari Blog Ini

Jumat, 17 Mei 2024

Sisi Psikologis Tenis Meja (cara meningkatkan mental) - part 1

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Tenis meja merupakan olahraga yang terbilang cukup rumit.  Bagaimana tidak? Bola kecil yang bergerak sangat cepat membutuhkan keterampilan khusus untuk menjinakkannya. 

Tenis meja menuntut pemain untuk berkonsentrasi penuh dan mental yang baik. Menjaga konsentrasi sangatlah penting, namun itu saja tidak cukup. 

Mental yang terkontrol dengan baik dapat membantu dalam mengelola emosi di meja pertandingan, yang pada akhirnya membuat kita memenangkan lebih banyak pertandingan, termasuk memenangkan pertandingan yang lebih ketat .

Bagaimana cara yang bisa diterapkan untuk meningkatkan mental permainan?

Fokus pada proses, bukan pada hasil

Salah satu kesalahan terbesar adalah menetapkan tujuan yang berorientasi pada hasil. Mindset harus ditanamkan bahwa kita harus fokus berorientasi pada kinerja (proses) sebelum turnamen. Karena usaha yang kita lakukan tidak akan menghianati hasil. 

Dalam tenis meja, semua peserta turnamen mempunyai keinginan menjadi juara. Tetapi juara bukan target satu-satunya, pemain harus  mengukur diri kemampuan yang dimiliki. Untuk mewujudkannya, pemain harus berusaha keras dan sebaik-baiknya. 

Kita tidak tahu kualitas lawan yang kita hadapi di sebuah turnamen. Di bawah kita, sepadan atau di atas kita?

Jika kita bisa mengontrol seberapa baik kita bermain, ini akan memengaruhi persentase kemenangan. Mungkin hasilnya akan menang atau kalah, tapi bermain bagus adalah pilihan yang tepat. Fokuslah pada prosesnya,  bukan pada hasilnya (menang atau kalah).

Jika kita menetapkan tujuan yang berorientasi pada proses/ usaha daripada tujuan yang berorientasi pada hasil, fokusnya akan ditempatkan pada bermain bagus, bukan menang. 

Bermain bagus akan memberi peluang menang lebih besar, dan jika kalah tetapi sudah bermain bagus, kita tidak akan merasa seburuk itu, karena tujuan kita sejak awal adalah bermain bagus.

Dalam jangka panjang, cara berpikir seperti ini  jauh lebih bermanfaat. Karena jika terus fokus pada peningkatan dan bermain bagus, seiring berjalannya waktu kita akan berkembang jauh lebih baik dibandingkan pemain lain yang tidak peduli bermain bagus dan hanya ingin menang.

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/10/psikologi-tenis-meja-perlukah.html?m=1

Dalam mengikuti suatu turnamen jika kita sambil berpikir “saya harus menang” tetapi tidak memikirkan bagaimana caranya untuk menang, kita hanya akan memberikan tekanan ekstra pada diri sendiri yang akan berubah menjadi frustrasi ketika dan jika kalah.

Itulah pentingnya psikologis untuk meningkatkan mental bermain. Jangan menganalisis permainan untuk menang atau kalah, tetapi cobalah untuk tampil bagus dan maksimal. Hanya itu yang bisa kita lakukan. Jikankita kalah terimalah dan akui bahwa lawan lebih baik. Evaluasi dan belajarlah dari kesalahan dan jangan mencari alasan!!


Semangat sehat dan salam 🏓

Kamis, 16 Mei 2024

Tips Meningkatkan Permainan Bagi Pemain Tenis Meja Tingkat Lanjut

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Pemain tenis meja tingkat lanjut berbeda dalam penguasaan teknik dibanding dengan pemain pemula. Pemain tingkat lanjut lebih tahu cara dan kapan melakukan teknik pukulan spin, chop, smash dan lain-lain secara tepat. Walau begitu pemain tingkat lanjut tidak boleh berpuas diri dengan kemampuan yang dimilikinya, tetap harus meningkatkan keterampilannya. 

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/02/rahasia-meningkatkan-skill-pemain-tenis.html?m=1

Ada beberapa tips bagi pemain tingkat lanjut untuk meningkatkan keterampilannya: 

+Saat melakukan servis jangan menggunakan putaran bola yang sama. Servis panjang,  pendek dan putarannya harus divariasikan agar tidak mudah dibaca lawan. 

+Gunakan strategi serangan bola ketiga

Usahakan lakukan servis agar lawan saat menerima servis mengarahkan bola ke tempat yang kita harapkan, dan segera lakukan serangan. Servis pendek dan isi dapat  memancing lawan untuk tidak menyerang, kemudian lakukan dorongan panjang dengan putaran kuat dapat dicoba. Seperti kebanyakan pemain Tiongkok melakukan strategi serangan bola ketiga. 

+Servis panjang kejutan

Melalukan servis panjang dengan kualitas yang baik pada situasi krusial secara tiba-tiba dapat dijadikan pembuka serangan. Membuka serangan lebih memungkinkan pemain untuk memenangkan permainan dibanding bertahan. 

+Fokus memperhatikan bet lawan 

Saat hendak menerima servis, pemain harus menjaga konsentrasi dan fokus terhadap sudut bet server. Ini merupakan kunci untuk membaca putaran bola pada servis. 

Tips tersebut bisa dicoba untuk meningkatkan permainan, semoga bermanfaat.


Semangat sehat dan salam 🏓



Rabu, 15 Mei 2024

Pentingnya Improvisasi dalam Tenis Meja

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Olahraga tenis meja seperti halnya musik, dalam memainkannya memerlukan ritme/tempo, irama, dan improvisasi. Bagaimana tidak, jika saat memukul bola tanpa irama/ tempo yang pas maka pengenaan bola pada penampang bet tidak stabil, sehingga akan menghasilkan kualitas putaran bola yang tidak sesuai dengan keinginan kita. 

Improvisasi dalam tenis meja adalah suatu tindakan pemain dalam melakukan pukulan tanpa persiapan terlebih dahulu, atau kita kenal dengan spontanitas.  

Pukulan spontan hasil dari improvisasi biasanya akan mengagetkan dan menyulitkan lawan, karena memang tidak disangka-sangka. Umumnya pukulan improvisasi juga muncul dari keadaan terjepit,   dan pada saat itulah pemain melakukan pukulan dengan tanpa direncanakan. Hal ini juga akan membuat decak lagum dan memikat penonton. Wow... mungkin itu ungkapan yang pas untuk mengekspresikan pukulan hasil improvisasi tersebut. 

Melakukan pukulan pada tenis meja dengan cara yang tidak wajar dan menghasilkan poin tentu akan mengejutkan dan decak kagum penonton. Pasalnya, kita melakukan pukulan tanpa persiapan dan melakukannya secara langsung. Umumnya improvisasi terjadi seketika itu juga.

Improvisasi adalah memainkan irama permainan secara spontan tanpa persiapan terlebih dahulu dan tanpa memperhatikan irama dan gerakan aslinya untuk menyeimbangkan permainan. Uhuuyy... hehehe. 

Gerakan improvisasi merupakan gerakan bebas dan gerakan mencoba-coba untuk menyesuaikan permainan yang sedang kita hadapi. 

Saat bermain kita harus peka terhadap situasi dan keadaan sekitarnya untuk menampilkan suatu pukulan improvisasi yang tidak pernah diajarkan oleh pelatih. 

Improvisasi pada tenis meja secara umum adalah bagaimana pemain dapat mengembangkan permainan secara mandiri dengan teknik, kecerdasan dan daya pikir yang dimiliki. 

Pelatih tidak bertugas untuk mengarahkan pemain, melainkan hanya memberikan konsep permainan. Pemain tenis meja mendapatkan konsep permainan dari pelatih, kemudian pemain berpikir bagaimana agar permainan dapat dibentuk menjadi permainan  yang mengalir sesuai dengan keinginan pelatih. Dalam hal ini, pemain ditantang untuk berimprovisasi membentuk permainan hanya dengan modal konsep yang disampaikan pelatih.

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/09/belajar-taktik-tenis-meja.html?m=1

Improvisasi dalam tenis meja mempunyai beberapa fungsi,  diantaranya:

- Mengatasi pukulan yang sulit untuk diterima.  

Ketika pemain sedang kesulitan menerima servis lawan misalnya, biasanya pemain akan berimprovisasi dengan pemikirannya, dan berusaha mencoba-coba gaya yang diyakini bisa untuk mengantisipasi servis tersebut. 

- Mengatasi kesalahan berulang

Improvisasi juga diperlukan ketika adanya kesalahan berulang. Untuk mensiasatinya biasanya pemain akan mencoba cara lain agar tidak kehilangan poin dan berpikir agar permainan tetap berjalan. 

- Umumnya, improvisasi dilakukan sebagai pemecah masalah. 

Walapun terkadang gagal, tetapi menjadi hal penting pada situasi permainan tertentu. 


Semangat sehat dan salam 🏓


Selasa, 14 Mei 2024

Pemain Tenis Meja Otodidak Wajib Tahu

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Olahraga tenis meja cocok dimainkan oleh segala usia dan profesi. Banyak pemain yang baru mulai belajar tenis meja secara otodidak di usia yang tidak muda lagi. Tentu dalam menyerap ilmu tidak sama jika dibanding pemain yang berlatih sejak dini. 

Pemain dengan pukulan otodidak masih bisa berprestasi? Tentu, tetapi target prestasinya jangan disamakam dengan pemain muda belasan tahun yang sudah terlatih. 

Meningkatnya kualitas bermain juga termasuk  prestasi. Lantas untuk mengejar prestasi bagi pemain otodidak, berlatih seperti apa yang harus dilakukan? 

Beberapa teknik latihan yang bisa dicoba oleh pemain otodidak dengan usia yang tidak muda lagi, diantaranya:

1. Belajar dan berlatih tanpa meja

Artinya, selain berlatih konvensional, kita juga perlu memperkaya pengetahuan tentang tenis meja melalui sarana buku, video dan internet.

*Menyiapkan fisik yang cukup dengan jogging teratur dan atau aerobic lainnya. Melatih kelenturan pergelangan tangan yang sangat bermanfaat saat melakukan pukulan dengan bet. Selain iti, melatih kelenturan pergelangan kaki juga tak kalah penting, karena bermanfaat saat bergerak dalam permainan (footwork).

*Cari buku teori tentang tenis meja, jika tidak ada buatlah teori sendiri dengan menggunakan teori fisika guna membantu dalam menganalisa setiap aspek. 

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/08/prinsip-fisika-dalam-permainan-tenis.html?m=1

*Berlatih shadow stroke untuk membiasakan gerakan memukul. Berlatih footwork juga untuk membiasakan reflek. Mengkhayalkan permainan dengan berlatih shadow stroke dan footwork sangat baik untuk merinci dan menganalisis setiap kejadian pada diri kita dan diri lawan. 

*Berlatih irama yang konstan dan acak secara teratur seperti halnya pada musik, dan itulah salah satu rahasia kecepatan.

2. Berlatih dengan meja.

*Buatlah jadwal sendiri tentang program latihan seperti pada uraian di atas, dan pendampingan pelatih akan lebih baik. 

*Berlatih multiball stroke dasar bersama pelatih, lakukan evaluasi dan selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas latihan.

*Berlatih tanding, dimulai dari lawan yang seimbang untuk meningkatkan kepercayaan diri (aspek mental), kemudian bertahap pada lawan yang lebih kuat, bahkan jauh lebih kuat.

Raihlah prestasi semampu kita dengan melalui tahapan Aspek Persiapan, Aspek Fisik, Aspek Teknik, Aspek Taktik, Aspek Mental dan Aspek Teori.

Aspek-aspek tersebut harus diprogramkan dan diulang terus menerus, yang tentunya akan menghabiskan tenaga, pikiran, perasaan, mental, waktu, dan biaya. Semangat berlatih otodidak demi prestasi yang tanpa batas. 


Semangat sehat dan salam 🏓





Senin, 13 Mei 2024

Seberapa Penting Teknik Block pada Tenis Meja?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat



Menyerang dan diserang adalah ciri dalam pertandingan olahraga,  termasuk pada tenis meja. Teknik menyerang lebih ditekankan oleh pelatih kepada pemainnya. Walaupun demikian teknik bertahan juga tidak boleh diabaikan. 

Pemain dengan inisiatif menyerang biasanya membuka peluang memperoleh poin. Tetapi dengan pertahanan yang baik juga sangat diandalkan untuk mematahkan serangan lawan, sehingga poin dapat dihasilkan dengan cara ini. 

Adalah teknik block, teknik yang digunakan untuk mengembalikan bola dengan posisi bet tertutup. Nah, salah satu cara untuk membendung serangan lawan adalah dengan teknik block, sehingga teknik ini sangat penting untuk dikuasai. 

Pada permainan tenis meja, selain dengan teknik penyerangan dalam usaha memperoleh poin, dengan teknik block yang baik sebagai pertahanan juga dapat diandalkan untuk menahan laju bola dari lawan. 

Jika penyerangan dengan spin bisa dilakukan dari jarak yang relatif jauh dari meja, tidak demikian dengan block. Teknik block dilakukan dengan jarak pemain yang cukup dekat dengan area meja.

Teknik block dalam tenis meja dibedakan menjadi dua berdasarkan teknik pegangan bet yang digunakan, yaitu forehand block dan backhand block. Sedangkan titik kontak bola di bagian tengah bet.

Block yang baik harus disertai dengan penempatan bola yang akurat di meja lawan,  sehingga sulit diantisipasi oleh lawan. Jika hal ini bisa diterapkan secara konsisten, bukan tidak mungkin lawan akan mengalami kesulitan untuk melakukan serangan kembali. 

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/02/belajar-blok-tenis-meja.html?m=1

Lakukan latihan block secara bergantian dengan teman. Jika teman melakukan teknik spin, kita melakukan teknik block, begitu sebaliknya. Tidak ada yang lebih penting antara teknik spin menyerang maupun teknik block untuk menahan laju bola, keduanya sama-sama penting dan sama-sama harus dikuasai dalam permainan tenis meja. 


Semangat sehat dan salam 🏓


Kamis, 09 Mei 2024

Saudi Smash, Babak Baru Tenis Meja Dunia

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Adalah Tenis Meja Dunia (WTT), cabang komersial dari Federasi Tenis Meja Internasional (ITTF), memprakarsai diselenggarakannya Saudi Smash. Sebuah acara tenis meja profesional untuk pertama kalinya diadakan di negara kerajaan tersebut. 

telah mengumumkan bahwa Arab Saudi akan menjadi tuan rumah Grand Smash WTT mulai tahun 2024 dan seterusnya, menandai pertama kalinya acara tenis meja profesional akan diadakan di kerajaan tersebut. .

Gelaran perdana ini berlangsung dari tanggal 4 hingga 11 Mei 2024 di King Abdullah Sports City di Jeddah. Arab Saudi sebagai tuan rumah Grand Smash WTT dengan menyediakan total hadiah mencapai US$2 juta, jumlah terbesar yang pernah ada di acara tenis meja yang disetujui secara resmi. 

Dari total hadiah tersebut, juara tunggal putra dan putri masing-masing akan mengantongi US$65.000 dan mendapatkan 2.000 poin peringkat dunia ITTF.

Saudi Smash menjadi tonggak baru sejarah tenis meja dunia di Arab Saudi. “Kami sangat senang menjadi tuan rumah Saudi Smash yang pertama di Jeddah,” kata Steve Dainton, CEO WTT.

Sebagai ajang paling bergengsi di WTT,  Saudi Smash akan menampilkan permainan tingkat tinggi para pemain top dunia dan sebagai ajang pembuktian bagi pemain tuan rumah tentunya. Diharapkan bakat mereka mampu menyaingi para pemain level dunia. 

Kualifikasi Saudi Smash terdiri dari tunggal yang diikuti 64 pemain dan ganda 24 pasang. Dalam setiap pengundiannya akan ada wildcard yang memastikan pemain dari Arab Saudi dapat berpartisipasi.

Saudi Smash terdiri dari undian utama tunggal putra dan putri yang diikuti 64 pemain dan undian utama 24 pasangan untuk ganda putra, putri, dan ganda campuran.

Juga akan ada wildcard di setiap pengundian, sehingga memastikan pemain dari Arab Saudi dapat berpartisipasi.

Selain Saudi Smash, para pemain muda juga akan berkumpul di negara Teluk tersebut dari tanggal 23 hingga 26 September untuk menghadiri WTT Youth Contender Riyadh, yang merupakan acara WTT Youth Series pertama yang diselenggarakan di Arab Saudi.

“Ini adalah acara terobosan yang menjanjikan untuk mengangkat olahraga ini ke level baru di kerajaan dan menginspirasi generasi pemain tenis meja Saudi di masa depan. Kami sangat senang bisa bermitra dengan WTT untuk menyelenggarakan salah satu acara besar mereka dan berharap dapat menampilkan Jeddah dan Arab Saudi kepada dunia”, terang Steve Dainton

Untuk mengetahui lebih lengkap informasi ajang Saudi Smash, silahkan kunjungi: https://www.saudismash.com/


Semangat sehat dan salam 🏓


Rabu, 08 Mei 2024

Rahasia Di Balik Pukulan Stroke Tenis Meja

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Bagi masyarakat pada umumnya, bermain tebis meja sangatlah sederhana, cukup mengarahkan bet ke arah bola yang datang lalu lakukan pukulan. Ya, sesederhana itu. 

Namun bagi pemain yang memang serius menekuni tenis meja, banyak sekali teknik yang harus dipelajari dan dikuasai.

Seperti olahraga pada umumnya, permainan tenis meja juga memiliki teknik dasar tertentu yang harus dikuasai dengan baik oleh setiap pemain demi meraih kemenangan.

Teknik yang paling mendasar adalah bagaimana cara memegang bet. Setiap pemain mempunyai kebiasaan dan kenyamanan dalam memegang bet boleh berbeda antara pemain satu dan yang lainnya. 

Ada beberapa teknik memegang bet, diantaranya yang paling populer adalah teknik shakehand grip, penhold grip dan seemillar grip.

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/04/pemula-wajib-tahu-teknik-memegang-bet.html?m=1

Setelah menentukan teknik memegang bet, pemain harus belajar teknik pukulan (stroke). Secara garis besar teknik pukulan terdiri dari teknik pukulan backhand dan forehand. 

Seperti kita tahu, teknik pukulan (stroke) adalah kunci dari permainan tenis meja. Untuk itu, stroke sangatlah penting dikuasai setiap pemain. Barang siapa ingin menguasai permainan tenis meja, maka kuasailah terlebih dahulu teknik stroke yang benar. 

Stroke sendiri dilakukan melalui beberapa fase gerakan tubuh, yaitu preparatory phase (fase persiapan), backswing phase (fase ayunan ke belakang), forward swing phase (fase ayunan ke depan) dan follow-through phase (fase tindak lanjut). 

Jarang pemain yang mengetahui rahasia ini. Maka jika fase-fase sebagai basic tersebut dikuasai, maka timing pengambilan bolanya relatif tak ada kendala, sehingga penguasaan permainan secara biomekanik menjadi lebih mudah. 

Cara memegang bet dan stroke harus pula didukung oleh teknik sikap berdiri pemain (stance), sehingga menjadi satu kesatuan gerakan kompleks (yaitu lengan yang memegang bet dan memukul bola, serta footwork yang baik).

Dengan penguasaan yang lengkap, pemain diharapkan dapat melakukan serangan maupun menerima serangan dengan lebih mudah dan terukur. Jangan bosan berlatih teknik stroke, karena teknik ini menjadi rahasia sukses bermain tenis meja.


Semangat sehat dan salam 🏓






Selasa, 07 Mei 2024

Menang di Atas Kertas Olahraga Tenis Meja

Oleh: Kasmono Monex,  penggemar hidup sehat




Tenis meja merupakan salah satu olahraga yang mengandalkan keterampilan teknik dalam bermain. Pemain harus mempersiapkan diri sebelum terjun ke ajang pertandingan dengan cara berlatih. 

Pemain yang lebih siap akan mempunyai peluang kemenangan yang lebih besar,  secara teori seperti itu. Tetapi perlu diingat, menang di atas kertas tidak menjamin pemain akan menang pula dalam pertandingan sesungguhnya, karena tenis meja bukanlah matematika. 

Menang di atas kertas hanyalah prediksi dengan melihat kualitas keterampilan yang dimiliki pemain. Banyak faktor yang dapat membalikkan keadaan di "meja hijau". 

Beruntung. Ya, pemain unggulan yang diprediksi menang di atas kertas  bisa kalah dari pemain yang sedang beruntung. Pemain yang beruntung biasanya memperoleh poin dengan cara yang tak disangka-sangka. Bola cis jatuh di tepi meja lawan atau bola bergulir  di bibir net dan jatuh ke meja lawan adalah bola keberuntungan. Tentu hal seperti ini menjadi hal yang mustahil bisa dikembalikan oleh lawan. Kejadian seperti ini pada poin-poin kritis dapat mempengaruhi mental lawan.

Pemain yang dinaungi "Dewi Fortuna" akan memenangi pertandingan dengan perolehan poin yang tak disangka-sangka, sehingga pemain yang diunggulkan menang di atas kertas berbalik bisa dikalahkan oleh pemain yang beruntung. 

Baca juga : https://kasmonomonex.blogspot.com/2024/01/menang-karena-hoki-dalam-tenis-meja.html?m=1

Walaupun demikian, kita sebagai pemain tidak boleh hanya mengandalkan keberuntungan. Tetap berlatih dengan tekun, doa dan usaha menjadi kunci kesuksesan meraih prestasi.


Semangat sehat dan salam 🏓

Minggu, 05 Mei 2024

Petaka Pemain TenisMeja dari Percaya Diri Berlebihan

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Setiap pemain tenis meja membutuhkan rasa percaya diri untuk menjalani pertandingan. Jika kita tidak memiliki rasa percaya diri, kita akan kesulitan menjalani pertandingan dengan baik.

Rasa percaya diri yang kita miliki merupakan hal yang baik. Namun, dan tidak menutup kemungkinan beberapa orang memiliki rasa percaya diri yang berlebihan (over confidence).

Rasa percaya berlebih/ superiority complex atau sering disebut over confidence adalah suatu sikap dimana seorang pemain merasa dirinya lebih unggul dari pemain lain. Jika demikian adanya, pemain dengan percaya diri berlebihan biasanya tidak menjaga konsentrasinya secara penuh selama pertandingan. 

Ada beberapa faktor yang bisa membuat seseorang bersikap terlalu percaya diri. Merasa lebih memiliki kemampuan dibanding pemain lain dapat menumbuhkan over confidence, sehingga mengecilkan kemampuan lawan. 

Sikap terlalu percaya diri seperti itu tentu bukanlah hal yang baik untuk dipelihara. Seperti kita ketahui, apa pun yang berlebihan itu tidak baik.

Memiliki rasa percaya diri yang berlebihan dapat menjadi petaka. Bagaimana tidak? Dengan menganggap seolah lawan akan dapat kita kalahkan dengan mudah, justru permainan kita menjadi sulit untuk berkembang. Disaat seperti ini, konsentrasi menjadi menurun sehingga cenderung berbuat kesalahan yang tidak perlu dan kekalahan di depan mata. 

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/08/10-cara-menghilangkan-rasa-minder.html?m=1

Pemain yang terlalu percaya diri biasanya sangat yakin akan bisa memenangi pertandingan. Kepercayaan diri seperti ini tentu baik jika benar-benar diimbangi dengan ketelitian dan tetap menjaga konsentrasi tanpa merendahkan pemain lawan.

Apakah kalian pernah mengalami over confidence dan berujung petaka kekalahan? Silahkan tulis pengalamanmu di kolom komentar!


Semangat sehat dan salam 🏓




Jumat, 03 Mei 2024

Diskualifikasi dalam Pertandingan Tenis Meja


Oleh: Kasmono Monex,  penggemar hidup sehat



Diskualifikasi dalam tenis meja adalah larangan bertanding karena melanggar peraturan maupun karena tidak memenuhi syarat dan ketentuan dari penyelenggara pertandingan .   

Olahraga tenis meja mengajarkan kita banyak hal. Tidak hanya belajar bermain dan mengalahkan lawan, tetapi hal lain di luar tenis meja seperti disiplin, kejujuran, etika dan sportifitas bisa kita dapatkan. 

Kemenangan dalam olahraga tenis meja ditentukan oleh kualitas keterampilan pemainnya. Semakin mempunyai kualitas yang baik maka semakin terbuka kesempatan memenangi pertandingan. 

Alasan ingin menang inilah yang seringkali menjadi penyebab pemain mencuri kelas. Di beberapa turnamen kita bisa lihat adanya "pemain siluman ". Panitia kecolongan?  Bisa jadi. Pada kasus seperti ini, demi menjunjung sportifitas panitia berhak memberikan sanksi terhadap pemain siluman tersebut.  Sanksi bisa berupa dinaikkan kelasnya dan harus nge-voor kepada lawan,  atau bahkan hingga diskualifikasi.

Dalam pertandingan tenis meja amatir khususnya, pemain peserta bisa di-diskualifikasi karena beberapa hal. Apa saja penyebab diskualifikasi pada pertandingan tenis meja? Secara umum, diskualifikasi bisa disebabkan karena pencurian umur (pada kelompok umur),  pencurian kelas (pada kelas divisi),  standarisasi alat (jarang terjadi), berbuat onar, dll. 

Pelanggaran yang sering dilakukan hingga menyebabkan pemain di-diskualifikasi adalah pencurian kelas. Bukan tanpa alasan, umumnya pemain melakukannya semata-mata karena ingin memenangi suatu pertandingan dan meraih juara. Pemain harus sadar akan sportifitas, karena tenis meja bukan saja tentang menang dan kalah, tetapi ada hal yang lebih penting yang tetap harus dijaga. Menjaga silaturahmi melalui pertemanan dan sportifitas jauh lebih penting dari sekedar menang kalah,  apalagi jika memperoleh kemenangannya dengan cara yang tidak fair. 

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/09/attitude-sikap-dan-aptitude-bakat.html?m=1

Pemain dituntut untuk mendaftar sesuai kelasnya dengan penuh kejujuran. Klasifikasi pemain dalam tenis meja ditujukan agar pertandingan berjalan seimbang, sehingga menyuguhkan permainan seru dan menarik untuk ditonton. 

Kita tidak ingin terkena sanksi diskualifikasi bukan? Maka dari itu usahakan meminimalisir pelanggaran-pelanggaran, baik secara administrasi maupun yang lainnya. 


Semangat sehat dan salam 🏓


Kamis, 02 Mei 2024

Top 10 Tenis Meja Putra dan Putri Terbaik Dunia


Oleh: Kasmono Monex,  penggemar hidup sehat


 

Ranking merupakan pemeringkatan yang dilakukan untuk mengetahui peringkat tertinggi dan terendah dari prestasi para pemain tenis meja. Semakin tinggi nilai ranking yang diperoleh, idealnya dapat mencerminkan semakin tinggi pula tingkat keterampilan yang dimiliki, dan semakin rendah nilai ranking berarti semakin rendah pula tingkat keterampilannya. 

Sistem ranking tenis meja ditujukan untuk mengukur kemampuan pemain dan digunakan untuk mengklasifikan pemain ke dalam kelas-kelas tertentu yang memiliki kemampuan yang seimbang.

Siapa pemain tenis meja terhebat berdasarkan prestasi dan popularitas mereka di tenis meja?

Berikut adalah ITTF World Rangkings terbaru menjelang SaudiSmash:


Selengkapnya baca di:

https://tabletennis--reference-com.translate.goog/player/world_ranking/men/general?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=tc

Untuk pemain tercantik bisa dibaca: https://kasmonomonex.blogspot.com/2024/04/siapa-menempati-puncak-tangga-top-ten.html?m=1

Demikian update ranking top 10 putra/ putri dunia. 


Semangat sehat dan salam 🏓