Cari Blog Ini

Jumat, 17 Maret 2023

Psy War Pemain Tenis Meja

 

Psy War Tenis Meja

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat


Beberapa waktu sebelum pertandingan tenis meja dimulai, setiap pemain mempersiapkan diri dengan meningkatkan frekuensi berlatih, baik teknik maupun fisik. Faktor mental akan terbentuk dengan sendirinya.

Perlu diingat kemenangan dalam sebuah pertandingan sangat ditentukan oleh ketiga faktor tersebut (teknik, fisik dan mental), tetapi ada faktor yang tidak bisa ditolak dan tidak bisa kita sangka, yaitu keberuntungan/ hoki.

Teknik, fisik dan keberuntungan tidak bisa diganggu gugat. Namun kalau mental, masih bisa berubah seiring waktu berjalan tergantung suasana hati. Tanggalkan sementara waktu masalah-masalah yang ada saat mengikuti pertandingan, misalnya belum membayar tagihan kartu kredit dan lain-lain. Hehehe...

Para pemain berusaha mempengaruhi mental calon lawan masing-masing dengan cara psy war / perang urat syaraf . Kalau di cabor tinju, sangat kentara dan frontal. Bahkan ada yang sampai emosi saat baru timbang badan dan memukul calon lawan sebelum pertandingan dimulai. Memalukan !! Hahaha.

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/02/persiapan-dan-pemanasan-sebelum.html?m=1

Berbeda dengan cabor tenis meja, para pemain saling merendah dengan tujuan membuat lawan tersanjung dan disaat bertanding menganggap lawan enteng. Ini sangat berbahaya. Mental menjadi rusak, akibatnya permainan bisa tidak fokus dan bisa berakibat kekalahan.
Strategi merendah untuk meninggikan mutu, mungkin seperti itu.
Namun pada beberapa pemain ada yang melakukan provokasi kepada lawan  ketika sedang bertanding.
Waspadalah...waspadalah...


Semangat sehat dan salam 🏓

Tidak ada komentar:

Posting Komentar