Cari Blog Ini

Selasa, 18 April 2023

Pukulan Double Action pada Tenis Meja


Pukulan Double Action pada Tenis Meja


Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat


Berbicara tentang tenis meja memang tidak pernah ada habisnya, apalagi mengenai alat pemukul / bet maupun teknik pukulan andalan dari para pemainnya.

Bet yang dipakai pemain mengidentikkan gaya dan cara bermainnya. Oleh karena itu ketika kita mengikuti kompetisi, pemain dikasih kesempatan oleh wasit untuk melihat atau meneliti bet lawan sebelum permainan dimulai. Tujuannya tentu agar kita mempunyai gambaran permainan lawan sesuai karakter bet/ karet yang dipakai lawan.

Namun terkadang bayangan karakter permainan lawan yang ada di pikiran kita meleset ketika permainan dimulai. Lawan melakukan pukulan trikshoot, sehingga kita sering salah dalam mengantisipasi datangnya bola. Pukulan chop tidak selalu menghasilkan bola isi, dengan trikshoot pukulan chop bisa dibuat menjadi bola kosong, dan itu bisa dipelajari dengan tujuan untuk mengelabuhi lawan. Trikshoot bisa dilatih terus menerus untuk menjadi keahlian dan pukulan andalan.

Pada bulutangkis dunia, ada pemain asal Denmark yang terkenal dengan pukulan double action, dia adalah Peter Gade Christensen.
Gerakan Peter Gade seolah akan menyonsong shuttlecock di depan net untuk kemudian memancing lawan melakukan permainan net.
Namun dalam hitungan detik, dia justru mendorong shuttlecock ke belakang permainan lawan tepat ketika sang lawan sudah berniat maju menyongsong di depan net, sehingga kemungkinan lawan akan mati langkah sangat besar.

Begitu juga pada tenis meja ada, beberapa pemain yang suka melakukan pukulan double action juga. 
Adam Bobrow misalnya, dia melakukan pukulan dengan dua gerakan dalam pengambilan bola. Gerakan pertama memukul bola, lantas diakhiri dengan gerakan sebaliknya sebagai gerakan tipuan. Lawan seringkali tertipu oleh gerakan kedua.

Gerakan sebaliknya ada pada video berikut ketika K. Karlsson vs Lin S.D , dimana gerakan pertama Karlsson merupakan pukulan hampa, sedangkan pengenaan bolanya pada pukulan kedua (walau terlihat dalam video seperti unsur ketidaksengajaan), dan itu legal. Hanya saja pada video tersebut pukulan pertama Karlsson mungkin dianggap mengenai bet terlebih dahulu, sehingga wasit sepertinya memberikan poin kepada Lin S.D. 👇👇👇
https://youtube.com/shorts/_DSTQ1vpvdo?feature=share

Pukulan double action bisa menjadi pukulan andalan untuk mendulang poin. Seperti halnya Adam Bobrow, sisi terkenalnya tak lain dan tak bukan dari pukulan ular double actionnya yang konon bagi para penggemar tenis meja sebagai pukulan legendaris, sehingga mempunyai julukan Adam Bobrow "Snakeman".

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/01/adam-bobrow-snakeman-selebritis-tenis.html?m=1

Memiliki pukulan atau teknik legendaris dalam permainannya, lantas tidak begitu saja membuat Adam Bobrow mudah menaklukkan lawan-lawannya.

Legenda tenis meja asal Amerika Serikat tersebut bahkan diketahui juga memiliki kesulitan tersendiri kala menghadapi para pemain berkaret bintik di GOR Sunter, Jakarta Utara, Indonesia, beberapa waktu yang lalu. Dia heran dengan karet bintik proses yang pips nya besar-besar. Hanya Ada di Indonesia, katanya. 😀


Semangat sehat dan salam 🏓

Tidak ada komentar:

Posting Komentar