Cari Blog Ini

Jumat, 03 Februari 2023

Kuda-kuda Penting dalam bermain Tenis Meja

 


Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat


Bagian tubuh yang paling berperan dalam mobilitas seseorang adalah kaki. Jika bagian tubuh yang satu ini tidak berfungsi dengan baik, tentu membutuhkan alat bantu agar fungsi kaki dapat bekerja semestinya. Saling berkaitan fungsi kaki dengan anggota tubuh yang lain agar tercipta harmonisasi yang selaras. Dan bagian kaki yang mempunyai tugas paling berat adalah lutut (knee).

Dalam olahraga tenis meja misalnya, lutut mempunyai peran yang sangat signifikan terhadap kualitas permainan kita.
Bagaimana tidak? Lutut akan mempunyai tugas paling berat pada kaki untuk menopang seluruh anggota tubuh agar bisa bergerak  lincah.

Kuda-kuda pemain sangat dipengaruhi oleh kekuatan lutut. Tak jarang pemain tenis meja maupun cabang olahraga lain memakai "knee decker", sebuah bahan elastis yang berfungsi sebagai alat bantu menguatkan fungsi lutut.

Jika posisi kedua lutut direndahkan saat bermain tenis meja, akan membentuk kuda-kuda. Kuda-kuda membantu kesiapan pemain dalam menerima bola dan melakukan pukulan.
Kualitas pukulan pemain yang posisi kakinya (lutut) lurus, dengan posisi kaki (lutut) sedikit direndahkan saat bermain tenis meja jelas sangat berbeda hasilnya.
Pemain yang lututnya direndahkan (kuda-kuda) akan lebih memiliki kekuatan dan akurasi pukulan yang lebih bagus.
Dengan posisi kuda-kuda yang baik, pemain siap menunggu bola atau memukul bola baik menyerang maupun bertahan.

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2022/12/kekuatan-dalam-bermain-tenis-meja.html?m=1

Teruslah berlatih tenis meja dengan membiasakan posisi kuda-kuda yang baik agar menghasilkan kualitas pukulan yang baik pula, dengan demikian akan melahirkan naluri bermain yang baik dan berkualitas.

Sendi lutut seringkali mudah mengalami cidera, oleh karenanya harus dijaga, perbaiki langkah kaki saat bermain. Lutut sehat, kuda-kuda kuat, permainan mantap!!


Semangat sehat dan salam 🏓

Tidak ada komentar:

Posting Komentar