Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat
Tenis meja merupakan olahraga yang membutuhkan kecepatan tinggi secara fisik dan mental.
Untuk itulah kita dituntut melatih kelincahan kaki dalam bergerak dan kelenturan tubuh secara menyeluruh.
Agar dapat memprediksi gerakan yang akan dilakukan oleh lawan secara dini, kita harus belajar mengembangkan visi bermain, membaca bahasa tubuh dan posisi lawan sebelum memukul bola.
Dengan demikian diharapkan kita akan lebih mudah mengantisipasi datangnya bola dengan melakukan blocking maupun counter attack. Posisi tubuh yang tepat dan identifikasi yang cermat akan membantu kita dalam mengantisipasi datangnya bola dari lawan.
Semakin awal kita bisa mengidentifikasi, kita akan lebih siap untuk membuat pukulan guna memenangkan poin.
Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/02/kuda-kuda-penting-dalam-bermain-tenis.html?m=1
Pengamatan dan pemahaman terhadap posisi pemain lawan terkait gerakan tubuh dan gerakan tangannya akan memberikan informasi awal mengenai aksi yang akan dilakukan lawan, putaran bola dan kecepatannya. Kita tinggal mempersiapkan pukulan apa yang tepat untuk mengantisipasi bola dari lawan tersebut.
Semangat sehat dan salam 🏓
Tidak ada komentar:
Posting Komentar