Cari Blog Ini

Senin, 25 Desember 2023

Karet Apa Yang Cocok Untuk Permainan Tenis Meja Saya?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Bola kecil pada permainan tenis meja dapat melaju sangat cepat dan berputar sangat kuat sehingga dapat menyulitkan pemain yang menerimanya. Sebagian besar kecepatan bola dihasilkan dan ditentukan oleh bet kita. Karet yang menempel pada bet kita akan berkontribusi pada kecepatan bola dan berfungsi sebagai sumber penghasil spin / putaran.

Bagi pemula, karet tenis meja biasanya dianggap sama fungsinya, padahal beda jenis karet beda pula fungsi dan efeknya. Ada apa saja sih jenis karet menurut kategorinya? Yuk kita simak

Karet Inverted 

Karet inverted / karet polos dapat menghasilkan spin / putaran yang luar biasa karena permukaannya yang polos dan cenderung mempunyai sifat lengket terhadap bola. Karet jenis ini paling fleksibel dan cocok untuk semua gaya permainan, baik untuk pemain bertipe penyerang maupun pemain bertahan. Karet ini juga sangat baik untuk melakukan pukulan chop.  

Karet Short-pip (bintik pendek) 

Karet Short-pip (bintik pendek) seringkali disebut sebagai karet bintik serang. Karet bintik pendek akan membantu untuk meredam sebagian putaran bola lawan, sehingga memungkinkan kita untuk menyerang secara agresif kepada lawan dengan mengabaikan putaran bola yang datang. Karet Short-Pip bagus untuk pukulan datar (hit), blok, dan mengembalikan servis (return). Namun karet bintik pendek tidak dapat menghasilkan spin sebanyak karet inverted.

Karet Long pips (bintik panjang) 

Karet Long pips (bintik panjang) sering kita sebut sebagai karet bintik bertahan. Pengguna karet ini berharap banyak terjadinya kesalahan permainan dari lawan. Bintik panjang mirip dengan karet bintik pendek, tetapi dimensi bintik-bintiknya lebih panjang /tinggi. Karet bintik panjang mempunyai karakter meneruskan putaran bola, sehingga akan membalikkan putaran bola kepada lawan. Bola topspin dari lawan akan diubah oleh keret bintik panjang menjadi bola backspin, begitu seterusnya (menghasilkan putaran terbalik dari bola yang datang).

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/01/rahasia-cara-melawan-karet-bintik.html?m=1

Karet Anti Spin

Karet Anti spin merupakan karet inverted yang memiliki topsheet dengan permukaan sangat licin dan lapisan spon mati. Jenis karet Anti spin baik untuk melaukakan blok, mengembalikan servis dan bagus untuk mengubah irama/ ritme permainan. Karakter karet anti spin adalah menghasilkan bola dengan putaran rendah atau bahkan "bola hampa".

Karet Tanpa Spons (OX) 

Biasanya karet OX (tanpa spons) hanya pada karet bintik, baik bintik panjang maupun bintik pendek, namun paling populer adalah bintik panjang. Karet ini memudahkan dalam mengantisipasi putaran bola yang datang dan menghasilkan bola tajam. Laju bola yang dihasilkan lebih lambat sehingga dalam mengacaukan ritme atau irama permainan.

Dari beberapa jenis karet di atas mana yang cocok dengan karakter bermain kita? Silahkan tentukan pilihanmu dan rasakan sensasi kenyamanannya.


Semangat sehat dan salam 🏓


Tidak ada komentar:

Posting Komentar