Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat
Permainan tenis meja memiliki beberapa teknik dasar yang wajib dikuasai bagi setiap pemain. Dari beberapa teknik dasar tersebut harus saling mendukung sehingga terjadi harmonisasi untuk terjadinya pukulan yang berkualitas baik.
Pergerakan atau langkah kaki dalam tenis meja dapat dilatih dalam permainan tenis meja disebut latihan footwork.
Footwork merupakan salah satu teknik dasar dalam olahraga tenis meja. Secara harfiah, footwork berarti gerak kaki.
Dengan gerak kaki yang baik dan benar akan mendukung setiap langkah dalam pengambilan bola, sehingga pukulan menjadi lebih optimal.
Selain footwork, tenis meja mengenal teknik dasar seperti teknik memegang bet, teknik servis, teknik pengembalian servis, teknik pukulan, serta sikap dan posisi badan.
Salah satu keahlian dasar atau basic skil yang harus dimiliki oleh seorang atlet tenis meja yaitu kelincahan ketika bergerak. Tidak hanya tangan, tapi juga kelincahan kaki. Sebab, untuk menghasilkan pukulan berkualitas diperlukan harmonisasi gerak antara tangan, tubuh, dan kaki.
Kaki berfungsi sebagai penyangga tubuh untuk menempatkan badan dalam posisi yang memungkinkan untuk melakukan gerakan pukulan yang efektif.
Footwork yang bagus diperlukan seorang pemain tenis meja untuk bermain dalam situasi menyerang maupun bertahan.
Untuk mempunyai footwork yang bagus tentu harus melalui latihan yang ditujukan utuk melatih pergerakan kaki dalam menjelajah dan penguasaan lapangan. Dengan penguasaan lapangan dan kecepatan gerak yang baik, maka pemain akan mendapatkan posisi memukul yang tepat. Sedangkan kecepatan gerak yang baik itu didapatkan dari footwork yang tepat dan teratur.
Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/05/pola-gerak-kaki-footwork-pada-tenis-meja.html?m=1
Pukulan yang baik dan efektif tidak hanya dihasilkan oleh tangan, tetapi ada peran mata, tubuh dan kaki yang seiring dan seirama, itulah harmonisasi.
Selain harmonisasi anggota tubuh untuk mendukung permainan yang baik, harmonisasi sesama pemain tenis meja juga harus tetap dijaga agar kekompakan selalu terjalin dari satu hobi yang sama, tenis meja.
Bergembiralah dalam bermain tenis meja, jadilah juara untuk diri sendiri. Jadilah pribadi pemain yang bermanfaat untuk orang lain, bukan memanfaatkan orang lain. Cho...leee...
Semangat sehat dan salam 🏓
Tidak ada komentar:
Posting Komentar