Cari Blog Ini

Jumat, 29 Desember 2023

Pengaruh Gerak Kaki Terhadap Akurasi Pukulan Tenis Meja


Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat




Tenis meja merupakan olahraga dinamis yang membutuhkan energi gerak ketika bermain. Dasar dari olahraga dinamis adalah gerak kaki dan keseimbangan yang benar. Jika gerak kaki tidak tepat, pemain akan kesulitan mengeksekusi teknik atau keterampilan memukul bola. Akurasi pukulan merupakan salah satu aspek terpenting dalam tenis meja.

Fase-fase pukulan terhadap bola dimulai dengan persiapan penempatan kaki (yaitu keseimbangan), diikuti dengan gerakan dari tubuh bagian bawah (pinggang) yang menciptakan gaya dan momentum ke atas (tangan) dan diakhiri dengan gerakan memukul bola. 

Footwork (gerak kaki) yang baik sangat bermanfaat untuk mendukung akurasi pukulan. Kestabilan pukulan salah satunya ditentukan oleh posisi kaki yang tepat. Para pelatih terkadang memprioritaskan bagaimana cara memukul bagi pemula, sedangkan gerak kaki kurang diperhatikan. Padahal gerak kaki itu sendiri yang berpengaruh terhadap stabil tidaknya sebuah pukulan dalam tenis meja.

Dalam mengembangkan akurasi pukulan sebaiknya melalui fase pada penekanan mekanika tubuh bagian bawah yang benar seperti gerak kaki dan keseimbangan, karena hal ini merupakan aspek dasar. Dengan gerak kaki yang tepat dan benar, memungkinkan untuk melakukan gerakan pukulan secara nyaman.

Setelah footwork atau gerak kaki tepat dan benar, fase selanjutnya adalah meneruskan ke tubuh bagian atas seperti pinggang dan tangan. 

Jika gerak kaki, pinggang dan tangan sudah terkontrol dengan baik, akurasi pukulan dalam tenis meja dapat dengan mudah dilakukan. Hal ini membuktikan jika gerak kaki berpengaruh terhadap akurasi pukulan. Harmonisasi gerak inilah yang akan menghasilkan sebuah kualitas suatu pukulan yang akurat.

Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/12/bagaimana-harmonisasi-gerak-pada-tenis.html?m=1

Berlatih meningkatkan permainan tenis meja memang tidak semudah yang kita bayangkan, butuh kesabaran dengan melalui fase demi fase latihan. Semua tidak ada yang instan, selama kita berusaha dan rajin berlatih hasil akan selalu terlihat indah pada waktunya.


Untuk menunjang gerak kaki, kita memerlukan sepatu yang nyaman untuk bergerak. Tidak harus mahal, terpenting nyaman di kaki dan terbuat dari bahan berkualitas dan tidak licin tentunya. Jika penasaran dengan sepatu yang dimaksud, untuk pemesanan bisa menghubungi admin website ini di WA 08158816042.



Semangat sehat dan salam 🏓




Tidak ada komentar:

Posting Komentar