Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat
Anak Bawang seringkali dipandang sebelah mata, hadir tetapi tanpa diakui keberadaanya. Ada dan tiada tidak berarti apa-apa. Tak ada status yang menandai keberadaanya. Anak Bawang itu istilah bagi pemain pemula yang masuk dalam suatu komunitas permainan tenis meja tetapi keberadaannya secara kualitas tidak diakui oleh teman-teman sepermainan.
Walau anak bawang ada dalam permainan tapi apa yang dimenangkan atau dikalahkannya tidak berarti apa-apa bagi kedua kelompok yang sedang berkompetisi.
Sebagai anak bawang yang baru bergabung ke dalam komunitas tenis meja, harus banyak berlatih dan menempuh jalan yang panjang untuk mencapai apa yang diharapkan.
Dalam perjalanannya tak jarang penuh dengan suka duka. Apalagi saat status "anak bawang" kerap dianggap masih idealis bahkan terkadang dipandang sebelah mata.
Meski begitu, menjadi anak bawang di tenis meja ternyata memberikan keuntungan dan pelajaran yang berharga dalam menghadapi lika-liku bermain tenis meja
Menjadi anak bawang menghadirkan tantangan tersendiri. Menjalin hubungan dan komunikasi dengan senior di komunitas bukanlah hal mudah dan bisa langsung klop. Hal seperti ini tidak menjadi masalah serius jika para senior mampu memahami dan mengayomi.
Walaupun pada awalnya sempat diremehkan hingga menurunkan rasa percaya diri, namun seiring berjalannya waktu dengan banyaknya interaksi yang dilakukan membuat "anak bawang" belajar untuk pendewasaan diri secara personal maupun profesional.
Menyandang status sebagai anak bawang bukan suatu hal yang memalukan, karena sebenarnya jika jeli ada banyak hal yang dapat diserap sisi positifnya ketika masih dalam status tersebut.
Menyandang status anak bawang merupakan kesempatan untuk memperkuat pondasi diri agar dapat bertahan dan berkembang di tempat latihan.
Jalani dan nikmati prosesnya, dan selanjutnya buktikan bahwa anak bawang mampu menjadi bawang dewasa yang pedas yang siap membuat perih mata setiap lawannya dalam pertandingan, tentu dengan cara yang sportif.
Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2023/11/kesalahan-pemula-dalam-tenis-meja-dan.html?m=1
Dalam komunitas tenis meja, baik anak bawang maupun pemain senior adalah bersaudara yang saling menghargai satu sama lain. Itulah unik dan hebatnya persaudaraan dalam olahraga tenis meja.
Semangat sehat dan salam 🏓
Mantab, p kasmono bukan anak bawang
BalasHapusSaya masih masuk kategori anak bawang om..hehehe
Hapus