Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat
Bermain enis mejja bukanlah hal yang sulit, setidaknya itu bagi pemain yang sudah melakukan latihan rutin. Sedangkan bagi pemain pemula atau pendatang baru di tenis meja pasti merasa sulit dalam mengendalikan permainan.
Keterampilan bermain tenis meja tidak dapat ditingkatkan dengan cara instan. Butuh kesabaran, latihan, kerendahan hati dan semangat juang untuk menjadi pemain tenis meja yang lebih baik
Untuk mendukung peningkatan keterampilan bermain tenis meja, ada beberapa faktor yang harus dilalui oleh pemain.
*Pemain harus menunjukkan perilaku kerjasama, baik dengan pelatih, sesama pemain dan pendukung lapangan lainnya. Karena tanpa dukungan mereka, pemain akan terhambat dalam meningkatkan keterampilan.
*Bertanggung jawab dengan jadwal latihan yang telah ditetapkan. Dengan berlatih sesuai jadwal akan menciptakan kedisiplinan diri, hal ini sangat berpengaruh terhadap peningkatan keterampilan. Bagaimana mungkin permainannya meningkat jika berlatih saja bermalas-malasan?
*Ikut menjaga kebersihan tempat latihan dan peralatannya. Ciptakan suasana nyaman saat berlatih, salah satunya dengan menjaga kebersihan. Meja dan lantai wajib diperhatikan kebersihannya, karena berpengaruh terhadap banyak hal, termasuk terhadap karet yang menempel pada bet. Bersihkan karet setelah selesai latihan untuk menjaga keawetan kualitas karet.
*Menghargai perbedaan, baik secara personal maupun gaya berlatih. Salah satunya dengan menjaga komunikasi yang baik dengan semua pihak agar tetap terjaga kondusifitas.
*Toleransi selama berlatih dengan tidak mendominasi waktu latihan. Lakukan latihan sesuai porsi dan waktunya.
*Selama bertanding, menghormati keputusan wasit, karena setiap keputusan wasit bersifat mutlak. Fokus saja dengan pertandingan yang sedang dijalani.
*Belajar dari kesalahan dan kekalahan selama bertanding dengan mengevaluasinya bersama pelatih, senior atau teman satu klub. Jadikan kesalahan sebagai pengalaman, evaluasi, perbaiki dan jadikan pengalaman tersebut sebagai guru terbaik.
*Mempelajari pertandingan pemain-pemain yang memiliki peringkat lebih baik, dan jangan sungkan untuk minta saran dan penilaiannya.
Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2024/01/3-langkah-cara-mengembangkan-teknik.html?m=1
Faktor pendukung peningkatan keterampilan di atas sangat bermanfaat, dimana kita diharapkan untuk bisa menghargai diri sendiri dan orang lain.
Semangat sehat dan salam 🏓
Tidak ada komentar:
Posting Komentar