Cari Blog Ini

Rabu, 23 Agustus 2023

Merawat Bet Tenis Meja, Perlukah?

Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat



Instrumen atau peralatan seperti alat pemukul/ bet menjadi bagian penting dalam olahraga tenis meja. Pemain menghargai betul bet yang dimilikinya, karena memang bet menjadi salah satu asset yang wajib dimiliki untuk bermain tenis meja. Lantas bagaimana cara para pemain sebaiknya merawat bet tenis meja agar awet dalam pemakaiannya?

Karena olahraga tenis meja memberikan banyak manfaat seperti meningkatkan koordinasi tubuh, mengasah kecerdasan otak, membakar banyak kalori dalam tubuh, dan lain sebagainya, faktor inilah yang menjadi alasan sebagian masyarakat menggemari olahraga tenis meja atau yang sering disebut pingpong.

Pada bulan Agustus menjelang perayaan kemerdekaan RI setiap tahunnya, meja pingpong yang tadinya dilipatpun mendadak dipasang dan dimainkan oleh para atlet dadakan. 

Nah, bagi atlet dadakan inilah terkadang belum memahami bagaimana cara merawat bet yang dimilikinya.

Tips Merawat Bet Tenis Meja

Bet memiliki fungsi yang sama seperti halnya raket pada bulutangkis. Terbuat dari kayu dan dilapisi karet, bet memerlukan perawatan yang tepat dari pemiliknya agar awet digunakan.

Bet terbuat dari bahan kayu dan karet yang tidak tahan dengan udara lembab, karena dapat menyebabkan karet bet mengalami oksidasi dan merusak kualitas kayu. Untuk itu simpanlah bet di tempat yang kering dan tidak lembab. 

Biasakan membersihkan bet segera setelah selesai dipakai menggunakan cairan pembersih karet agar debu yang menempel hilang, karena jika bet disimpan dengan keadaan kotor akan menyebabkan kualitas karet pada bet menurun.

Paparan sinar matahari dapat merubah sifat karet pada bet dan berpengaruh pada kondisi permukaan karet. Hal ini bisa menyebabkan performa bet menurun saat dipakai memukul bola.

Untuk menjaga performa terbaik, segeralah ganti karet bet jika permukaan karet sudah berubah secara kualitas. Pilih produk dari merk terpercaya.

Wadah khusus berguna untuk menjaga kualitas dan memperpanjang usia bet. Jangan diletakkan sembarangan.

Baca juga: Booster karet, bolehkah? Klikdi sini

Rawatlah bet yang kita miliki agar tetap awet digunakan guna menunjang performa terbaik.



Semangat sehat dan salam 🏓


2 komentar: