Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat
Momen silaturahmi di hari kemenangan umat muslim setelah puasa satu bulan penuh, biasanya banyak tersajikan menu makanan yang lezat dan menggiurkan lidah untuk menyantapnya. Bahkan dihari pertama latihan tenis meja biasanya juga tersaji makanan lebaran oleh-oleh dari teman yang baru pulang dari kampung.
Makanan berlemak bukan tidak mungkin akan menambah berat badan sehingga menjadi pekerjaan rumah bagi sebagian orang pasca Idul Fitri. Pasalnya, menu makanan saat lebaran sangat sayang dilewatkan, karena menggunakan bahan baku yang menggugah selera seperti santan, gula dan daging yang mengandung tinggi kalori.
Lemak harus dibakar agar manfaatnya proporsional bagi tubuh. Ada cara terbaik untuk mengembalikan kebugaran tubuh dan menurunkan berat badan yaitu dengan mulai bermain tenis meja lagi.
Setelah satu bulan berpuasa, aktifitas bermain tenis meja biasanya berkurang. Nah, saatnya untuk merutinkan kembali. Kenapa? Seperti kita tahu, tenis meja adalah olahraga yang identik dengan gerakan energik dalam setiap memainkannya.
Bagaimana tidak? Bola kecil yang meluncur dengan cepat membutuhkan kelincahan bergerak bagi pemainnya untuk bisa mengendalikan permainan. Hal ini sangat efektif untuk membakar lemak setelah puas menyantap hidangan lebaran agar tetap bugar.
Tenis meja bisa menggantikan olahraga aerobik seperti jalan kaki, senam dll., karena unsur tersebut ada di dalam permainan tenis meja. Bermain tenis meja juga bisa membuat kaki lebih rileks usai berkendara jauh ke kampung halaman.
Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2021/07/lawan-covid-19-jaga-kebugaran.html?m=1
Jangan lupa pemanasan sebelum berlatih tenis meja untuk menghindari terjadinya cidera. Lakukan latihan secara bertahap agar tubuh kita melakukan adaptasi setelah beberapa waktu tidak melakukan latihan.
Jangan takut dengan makanan enak, terpenting adalah tetap latihan tenis meja dengan rutin, In Sha Allah lemak-lemak yang menempel di tubuh kita akan luntur dengan sendirinya.
Semangat sehat dan salam 🏓
Tidak ada komentar:
Posting Komentar