Oleh: Kasmono Monex, penggemar hidup sehat
Teknik pukulan backspin atau biasa kita sebut chop pada tenis meja terlihat mudah dilakukan dan memang hampir setiap pemain mampu melakukannya. Tetapi untuk menghasilkan pukulan backspin/ chop yang berkualitas baik, seorang pemain memerlukan latihan yang rutin dan terus menerus.
Chop identik dengan bola isi, benarkah?
Pemain yang bisa melakukan teknik chop dengan menghasilkan bola isi dan berat, bisa dikategorikan kualitas chopnya baik. Namun jika dilakukan dengan monoton, tentu akan memudahkan lawan dalam mengembalikannya.
Apakah chop bisa menghasilkan bola kosong? Jawabannya, tentu bisa.
Pukulan Chop untuk menghasilkan bola kosong atau isi perbedaannya hanya terletak pada titik pengenaan bola pada penampang bet dan atau kekuatan gesekan bet terhadap bola itu sendiri. Jika pemain bisa mengkombinasikan chop kosong dan chop isi dalam sebuah pertandingan, pemain lawan harus lebih teliti dalam membaca putaran bolanya.
Seorang Spinner, tentu akan senang dengan bola-bola chop isi, mereka tinggal melakukan pukulan dengan gesekan kuat.
Namun berbeda dengan pemain smash/ pemain tembak, mereka harus mengakali strategi untuk melakukan smash terhadap bola isi dan mendatar, diantaranya dengan lebih membuka bet nya saat melakukan pukulan. Jika datangnya bola adalah kosong, pemain ini bisa merajalela menguasai pertandingan.
Untuk melakukan pukulan chop/ backspin yang berat, kita harus lebih banyak menggesekkan bet di bagian bawah bola, dan memiliki kecepatan bet yang tinggi saat terjadi kontak dengan bola. Pengenaan bola terletak pada titik penampang bet bagian depan, sehingga bola bisa bergulir di seluruh permukaan penampang bet dan menghasillan kualitas putaran backspin yang baik.
Jika titik pengenaan bola terletak pada penampang bet bagian belakang, maka bisa dipastikan akan menghasilkan bola kosong, karena tidak tersedia media penampang untuk bergulirnya bola.
Pemain yang sudah bisa melakukan chop dengan menempatkan pengenaan bola pada titik-titik tersebut, berarti sudah bisa melakukan chop kosong maupun isi. Untuk menguasainya, seorang pemain harus terus berlatih dan mengeksplore nya.
Baca juga: https://kasmonomonex.blogspot.com/2022/11/manfaat-pukulan-drive-dalam-tenis-meja.html?m=1
Semua teknik dalam tenis meja bisa dipelajari dan dikuasai, asalkan kita mempunyai niat dan bersungguh-sungguh dalam berlatih.
Semangat sehat dan salam 🏓
Tidak ada komentar:
Posting Komentar